Syarat dan Ketentuan Mitra Penulis

 Dalam hal ini, mengenai mitra penulis ada beberapa syarat dan ketentuan yang ditetapkan dan harus dipatuhi oleh setiap mitra yang terdaftar, jika anda ingin berkontribusi sebagai salah satu pemilik dan penulis artikel di blog radentherader.com maka anda akan mendapatkan keuntungan sebagai berikut. 

  • Anda bisa menjadi pemilik blog
Setiap artikel yang anda publikasikan hasilnya akan dirasakan oleh kita semua, jadi semakin baik anda membuat artikel maka kita akan semakin berkembang, anggaplah blog ini sebagai blog kita bersama sehingga timbul rasa tanggung jawab dan saling meningkatkan kualitas konten kita. 
  • Penghasilan 50% untuk mitra
Dalam hal ini kita sudah menyetujui bahwa pembagian hasil setengah nya dari penghasilan adsense akan dibagikan kepada seluruh mitra penulis, misalkan kita menghasilkan 10 juta perbulan maka 5 juta akan dibagikan kepada setiap penulis, kalau ada 5 orang maka akan diberikan 1 juta perorangnya. Sedangkan sisanya akan admin gunakan untuk maintenance blog dan melakukan pengembangan blog lebih lanjut termasuk SEO, Backlink, biaya domain, dan lain-lain. 

  • Setiap mitra wajib mempublikasikan artikel 1 kali sehari
Setiap mitra yang sudah terdaftar menjadi partner radentherader.com wajib mempublikasikan satu artikel perhari mengenai ninche yang terkait dengan bisnis online, giveaway, crypto currency, reward, blogging dan niche lain yang terkait, setiap artikel yang dipublikasikan akan admin cek setiap saat, pengecekan termasuk kualitas konten dan kelayakan konten, setiap keputusan ada pada admin, jadi admin berhak melakukan tindakan yang diperlukan jika ada masalah atau ketidaksesuaian dengan konten. 

  • Sistematis diskusi dan kontrak
Disini kita akan melakukan diskusi bagaimana strategi yang tepat dan baik bagi semua supaya blog ini lebih cepat berkembang, admin akan menentukan sistem kontrak dan gugur kepada mitra yang mungkin tidak sanggup atau tidak melakukan tanggung jawab secara optimal, jika mitra telah mengalami peningkatan maka kita akan diskusikan bersama dan salah satu dari kalian mungkin akan menjadi leader, moderator bahkan admin, sehingga kami dinyatakan sebagai web yang menganut sistem perusahaan. 


Dengan membaca syarat dan ketentuan ini, saya sebagai CEO blog radentherader menyatakan bahwa anda setuju dengan persyaratan diatas dan bisa bertanggung jawab penuh terhadap setiap peraturan yang ada, Terima kasih atas perhatian nya. 

 Jika anda tertarik dengan bergabung menjadi salah satu pemilik dari blog radentherader.com, silahkan hubungi kami melalui email berikut.





Name:
E-mail: *
Message: *

[ADS] Bottom Ads

Menu Halaman Statis

Copyright © 2021

RadenTherader